Sabtu, 04 November 2017

Hari ke #2 Mbak belajar toilet training

Alhamdulillah hari ke #1 berhasil dilalui Mbak tanpa kendala. Walaupun emaknya dag dig dug ser karena takut anaknya ngompol di kamar, tapi ternyata Mbak berhasil.

Sebagai reward, emaknya menyisipkan kata-kata, "Mbak hebat ya udah bisa tidur pakai cd aja", dan anaknya tampak gembira bukan kepalang.

Di hari ke #2 ini, karena emaknya pulang kantor lebih malam dari biasanya, emaknya harus mendapati kenyataan bahwa si Mbak sudah mengantuk ketika pulang. Alhasil percakapan yang dilakukan lebih sedikit dari hari pertama, bahkan hanya searah, mungkin lebih tepatnya kali ini Mbak diberikan doktrin saat sebelum tidur. Tentunya masih dengan kata-kata yang sama, dan ajakan untuk pipis dulu sebelum tidur. Ternyata sang anak, walaupun sedang mengantuk, mau untuk diajak ke kamar mandi untuk pipis. Mungkin dalam hati kecilnya, Mbak pun ingin sekali tidur tanpa pampers, makanya ketika diajak pipis langsung mau.

Mudah-mudahan hari ke#2 toilet training ini kembali berjalan lancar, doakan ya....

#hari2
#gamelevel1
#tantangan10hari
#komunikasi produktif
#kuliahbunsayiip


Tidak ada komentar:

Posting Komentar